PUSKESMAS KWOOR KEMBALI BUKA PELAYANAN IMUNISASI DI TINGKAT POSYANDU.

1 February 2023

Mario Beda

Mengawali tahun kerja 2023, petugas kesehatan pusekemas kwoor mulai beraktifitas seperti biasa, salah satunya membuka kembali pelayanan imunisasi di tingkat posyandu. pada tanggal 13, 16, dan 17 januari 2023, petugas kesehatan terutama juru imunisasi puskesmas kwoor, mulai bergiat dan bersafari di kampung-kampung yang memiliki posyandu yaitu posyandu kampung barar, posyandu kampung oweren dan posyandu kwoor dan masih ada berberapa kampung yang mereka kunjungi. Masyarakat wilayah kerja puskesmas kwoor antusias untuk pergi dan membahwa anak-anak mereka untuk mendapatkan layanan imunisasi di posyandu, tak hanya itu juga memantau statu gizi dan tumbuh kembang anak, serta pemeriksaan kehamilan bagi ibu hamil.

Aktifitas pelayanan posyandu 3 kampung puskesmas kwoor di awal tahun bulan januari seperti biasa pelayanan 5 meja yaitu pelayanan meja pertama tempat pendaftraan, meja kedua pengukuran tinggi badan dan berat badan, meja ketiga pencatatan, meja keempat pelayanan punyuluhan imunisasi dan gizi dan meja kelima pelayanayan keseahtan meliputi salah satunya adalah pelayanan pemberian imunisasi bagi anak.

1 Comments

TIRSA TRIANA MALLISA, AMK says:

Tetap semangat teman2 Imunisasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *